20.5.15

7 Jenis Buah Yang Wajib Anda Masukkan Dalam Menu Diet


http://kutips-kesehatan.blogspot.com

Kutips Kesehatan - Musim kemarau sebentar lagi tiba, dan sudah waktunya bagi Anda untuk menambahkan buah sehat dalam diet Anda. Dari mangga, stroberi dan melon, ada banyak buah lezat dan sangat sehat agar Anda mudah menurunkan berat badan dan penuh energi sepanjang hari.

Seperti dilansir dari amerikanki.com, ada 7 buah terbaik yang harus Anda tambahkan dalam menu diet Anda.

1. Ceri

Ceri memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa. Buah ini dapat membantu Anda meningkatkan energi, mengurangi rasa sakit, mencegah kram otot, meningkatkan fungsi otak Anda, membuat tidur nyenyak dan mencegah kanker. Selain itu, ceri memiliki sifat anti-inflamasi yang tinggi dan baik untuk sistem pencernaan, meningkatkan fungsi mata, dan hati.

2. Blueberry

Blueberry membantu meningkatkan fungsi memori, mengurangi peradangan, mencegah infeksi saluran kemih, mengurangi lemak perut, dan baik untuk mata Anda, serta memperbaiki sel kulit dan rambut.

3. Rhubarb

Rhubarb adalah sumber vitamin C yang membantu untuk mempertahankan sistem kekebalan tubuh agar lebih sehat. Karena kandungan natrium yang rendah dan lemak tak jenuhnya, rhubarb dapat membantu mencegah penyakit jantung.


4. Aprikot

Aprikot tinggi serat, vitamin C, kalium, air, kalsium, zat besi, dan antioksidan. Pai aprikot sangat lezat dan mengandung banyak manfaat bagi tubuh.

5. Mangga

Mangga kaya akan vitamin dan mineral yang membantu untuk meningkatkan fungsi otak dan sistem kekebalan tubuh, menjaga sistem pencernaan dan membantu melawan kanker.

6. Stroberi

Stroberi adalah sumber vitamin B1, B2, B3, B6, vitamin A, vitamin K, dan vitamin E.Tambahkan stroberi dalam smoothie dan hidangan salad Anda.

7. Melon

Melon merupakan sumber kalium yang baik bagi tubuh, selain pisang. Anda bisa menggunakannya untuk smoothie dan campuran salad buah.

Buah yang kaya akan nutrisi dapat membantu Anda merasa lebih baik dan terlihat lebih baik, karena dapat membantu Anda untuk menurunkan berat badan, serta manfaatnya untuk kesehatan Anda.

Artikel Terkait

7 Jenis Buah Yang Wajib Anda Masukkan Dalam Menu Diet
4 / 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email