29.1.15

Tips Cara Agar Tidur Nyenyak di Malam Hari



Kutips Kesehatan - Ketika seseorang kekurangan waktu tidur, para peneliti menyalahkan beberapa faktor di antaranya lampu yang tidak tepat, kurangnya aktivitas fisik, masalah keturunan, ketidakseimbangan hormon, dan yang terakhir biasanya karena efek dari kasur itu sendiri.

Penelitian menunjukkan, kurang tidur membuat seseorang mudah lesu. Selain itu, kurang tidur juga dipercaya dapat meningkatkan risiko serangan jantung.

Ada beberapa tips sederhana yang dapat dilakukan agar tidur malam lebih nyenyak, dan waktu tidur Anda benar-benar berkualitas. Berikut tips sederhananya, dikutip laman Health Me Up

1. Posisi tubuh

Posisi tubuh sangat penting diperhatikan ketika tidur. Di sinilah seseorang harus benar dalam memilih kasur yang tepat.

Posisi yang benar dari tulang belakang sangat penting untuk memastikan bahwa orang itu tidak mengalami sakit punggung.

Untuk itu, wajib memiliki kasur yang dapat menampung keseluruhan postur tubuh yang membuat si penggunanya menjadi sangat nyaman.

2. Hindari tidur siang

Peneliti menganjurkan tidur yang cukup bagi tiap orang kira-kira 8 jam atau minimal 6 jam sehari. Bila seorang pekerja sudah berangkat ke kantor pukul 06:00 pagi, secara otomatis harus tidur di pukul 09:00 malam dan bangun pada pukul 05:00 pagi.

Agar ini bisa terwujud, salah satu yang harus dilakukan adalah menghindari tidur di siang hari. Sebab, hal ini dapat menunda tidur di malam hari.

Tidur siang memang baik untuk menenangkan pikiran seseorang. Namun, bila tidur siang berlebihan akan berdampak buruk untuk kesehatan.

3. Pilihlah bantal yang tepat

Mau tidur yang nyenyak? Pililah bantal yang tepat, yang tidak membuat leher menjadi sakit. Usahakan memilih bantal dengan ukuran yang pas, yang dapat menampung kepala secara penuh.

4. Jaga suhu kamar anda

Suhu kamar terlalu panas memang tidak baik. Usahakan untuk mengatur suhu kamar dalam kondisi dingin, tapi jangan terlampau dingin.

5. Jauhkan rokok dan alkohol

Ini akan memburukkan kondisi kepala Anda, yang membuat tidur menjadi tidak nyenyak. Karena di samping tidak nyenyak tidur, rokok dan alkohol dapat memberatkan tubuh anda, seperti ketika anda bangun tidur terasa sesak karena keseringan anda mengonsumsinya. 

6. Hindari hal-hal ini

Janganlah mengonsumsi makanan berat sebelum tidur seperti pasta, nasi atau roti. Hindari menonton acara televisi terlalu lama, yang dapat mengganggu tidur anda. Dan biasakan tidur lebih awal.

Artikel Terkait

Tips Cara Agar Tidur Nyenyak di Malam Hari
4 / 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email