21.5.15

5 Khasiat Buah Alpukat Untuk Kulit Mulus


http://kutips-kesehatan.blogspot.com

Kutips Kesehatan - Buah yang satu ini mempunyai warna hijau kekuningan dengan rasanya yang lezat dan juga mengandung vitamin yang diperlukan oleh tubuh. Manfaat ekstrapun dihadirkan dalam buah alpukat. Vitamin E hingga asam lemak tak jenuh tunggal dapat membantu menyehatkan kulit.

Buah alpukat selain enak di buat smoothies, buah ini juga dapat disajikan dengan salad sayuran yang segar dilansir pada halaman food.detik.com.

1. Memiliki kulit tebal

Buah alpukat dilindungi oleh kulit yang tebal. Hal ini memungkinkan daging buah ini sulit untuk tercemar pestisida. Berbeda dengan buah apel ataupun brokoli yang harus dicuci terlebih dahulu untuk menghilangkan pestisida atau zat kimia yang mungkin ada.

2. Melawan kanker

Buah alpukat mengandung karotenoid, ini merupakan antioskidan yang dapat melawan sel kanker. Penelitian kecil yang didukung oleh California Avocado Commission,menemukan bahwa dengan menambahkan alpukat dalam salad dapat meningkatkan jumlah karotenoid 2 -5 kali dibandingkan dengan bahan makanan lain sepetri wortel.

3. Kaya asam lemak tak jenuh tunggal

Asam lemak tak jenuh tunggal dapat mempertahankan kelembaban di lapisan epidermis kulit dan membantu membuat kulit lembut dan terhidrasi. Selain itu, alpukat juga mengandung asam lemak omega 9 dan juga asam lenoleat yang dapat meregenerasi sel kulit yang rusak dan mengurangi kemerahan serta iritasi wajah.

4. Tinggi kalium

Selain pisang, buah alpukat juga mengandung kalium yang sangat penting untuk kesehatan. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa orang yang memiliki diet tinggi kalium dapat mengurangi tekanan darah dan menurunkan risiko serangan jantung, stroke dan gagal ginjal. Rata-rata orang dewasa membutuhkan sekitar 47.00 mg potasium per hari. Untuk mencapai jumlah tersebut Anda dapat mengonsumsi sekitar 2,5 alpukat.


5. Vitamin E

Vitamin E dapat membantu cegah kerusakan radikal bebas dari oksidasi lemak yang dapat sebabkan penuaan kulit. Vitamin E dapat mengurangi efek dari radiasi UVA dan UVB dari sinar matahari pada kulit. Sedangkan vitamin C dapat berguna sebagai pembentukan elastin dan kolagen yang dapat mengikat sel-sel kulit Anda bersama-sama dan menjaga kekencangan kulit.

Artikel Terkait

5 Khasiat Buah Alpukat Untuk Kulit Mulus
4 / 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email