Kutips Kesehatan - Kayu manis merupakan rempah-rempah yang sering dibubuhkan pada makanan dan kue. Aromanya harum, rasa manisnya pun khas. Meski hanya setengah sendok dibubuhkan pada makanan, wanginya merangsang nafsu makan dan meningkatkan semangat.
Kayu manis juga bisa dibilang sebagai rempah-rempah paling serbaguna. Ia sangat tersohor di Afrika, China, dan India. Wanginya cocok menyedapkan semur, kari, bahkan nasi. Namun, selain harumnya yang nikmat, ada beberapa alasan lain mengonsumsi kayu manis.
Tak main-main, kayu manis ternyata juga baik untuk kesehatan. Mengutip laman The Guardian, berikut manfaat kayu manis bagi kesehatan tubuh.
Kayu manis juga bisa dibilang sebagai rempah-rempah paling serbaguna. Ia sangat tersohor di Afrika, China, dan India. Wanginya cocok menyedapkan semur, kari, bahkan nasi. Namun, selain harumnya yang nikmat, ada beberapa alasan lain mengonsumsi kayu manis.
Tak main-main, kayu manis ternyata juga baik untuk kesehatan. Mengutip laman The Guardian, berikut manfaat kayu manis bagi kesehatan tubuh.
1. Membunuh bakteri gusi
Konsumsi kayu manis juga disarankan bagi orang yang sering terserang nyeri gusi. Sebab, ternyata bakteri yang menyebabkan penyakit gusi dapat dibunuh dengan rempah itu. Caranya, batang kayu manis bisa digunakan sebagai tusuk gigi.2. Mengurangi tekanan darah
Masyarakat India menggunakan kayu manis untuk pengobatan. Peneliti dari University of Toronto mengungkapkan, mengonsumsi kayu manis secara signifikan dapat mengurangi tekanan darah, terutama pada orang yang didiagnosis pradiabetes atau diabetes tipe 2.3. Mengontrol gula darah
Meski namanya kayu manis, rempah itu ternyata baik untuk kadar gula darah. Sebab, kayu manis membantu mengontrol glukosa dengan meningkatkan efektivitas insulin.
3 Manfaat Kayu Manis Bagi Kesehatan Tubuh
4
/
5
Oleh
Unknown